REVOLVER ESPRESSO Bali: Harga Menu, Lokasi & Review

Bali termasuk tempat yang paling sering dikunjungi oleh turis lokal maupun asing, sehingga di sana pasti ada banyak coffee shop. Revolver Espresso Bali merupakan salah satu coffee shop yang menyediakan berbagai jenis minuman kopi dan aneka camilan.

Revolver Espresso memiliki beberapa cabang dengan nama Revolver Oberoi, Baby Revolver, dan Revolver Bali Canggu. Adanya beberapa cabang yang dimiliki Revolver menandakan bahwa coffee shop ini memiliki cukup banyak penggemar.

Daya Tarik Revolver Espresso Bali

Daya Tarik Revolver Espresso Bali
Daya Tarik Revolver Espresso Bali, Picture by @revolver.bali

Selain memiliki cita rasa kopi yang khas, mereka juga menawarkan harga yang bisa dibilang terjangkau jika dibandingkan dengan coffee shop lain. Revolver Espresso termasuk salah satu coffee shop favorit para turis asing dan lokal.

Mau tahu apa saja daya tarik Revolver Espresso? Simak dayak tarik yang telah Suwatu rangkum seperti berikut ini.

1. Menawarkan Suasana yang Instagramable

Apa Anda termasuk orang yang hobi mengunggah foto dan video di Instagram? Bila iya, sepertinya coffee shop ini patut Anda kunjungi karena menawarkan suasana yang menarik dan Instagramable.

Nuansa terlihat sangat estetik sehingga bisa dijadikan sebagai latar belakang foto dan video yang menarik untuk diunggah di Instastory atau feed Instagram.

2. Tersedia Ruang Indoor dan Outdoor

Revolver Espresso juga menyediakan area ruang indoor dan outdoor yang bisa dibilang cukup luas. Sehingga pelanggan bisa lebih leluasa memilih tempat duduk saat datang ke sana, selain itu juga tersedia area indoor dan outdoor yang suasananya sangat nyaman.

Pasti Anda betah berlama-lama di sini, tak heran jika banyak orang terutama anak muda yang sering nongkrong di sini. Udara bersih dan sejuk serta tiupan angin sepoi-sepoi akan membuat suasana nongkrong semakin menyenangkan.

Pemandangan di malam hari juga tak kalah keren, sangat cocok untuk pasangan yang ingin menghabisi waktu bersama dan melepas stres di sela-sela kesibukan yang padat.

3. Mengusung Konsep Interior yang Estetik

Konsep interior Revolver Espresso Bali mengusung konsep interior yang berbeda dengan coffee shop pada umumnya. Konsep interior yang digunakan terdiri dari perpaduan gaya Eropa klasik dan nuansa budaya khas Bali.

Perpaduan tersebut membuatnya terlihat sangat menarik dan unik, apalagi ditambah dekorasi lampu-lampu unik di bagian atapnya. Sementara untuk nuansa area outdoor juga tak kalah keren, Anda akan menjumpai berbagai dekorasi bernuansa alami, seperti bunga dan jenis tanaman lainnya.

Tak hanya itu, ada juga dekorasi yang terbuat dari rotan dan bambu yang membuat nuansa alaminya semakin kuat. Dijamin pasti Anda tak akan bosan menikmati suasananya, apalagi jika temani dengan orang-orang tersayang.

4. Menyajikan Cita Rasa yang Khas dan Enak

Hampir sebagian besar orang suka minum kopi tak heran jika penjual kopi mudah ditemui di setiap sudut tempat. Namun, tidak semua penjual kopi memiliki cita rasa yang khas dan pas lidah. Jika, ingin merasakan cita rasa kopi yang autentik dengan aroma khas yang menggugah selera.

Baca Juga  Lokasi & Harga Menu The Rustic Bali Tabanan Bali

Tak hanya menyediakan berbagai macam minuman kopi, Revolver Espresso juga memiliki menu makanan dan minuman non kopi. Makanan yang paling banyak disukai pelanggan adalah waffle karena memiliki rasa manis yang pas dan sesuai dengan lidah kebanyakan orang.

Baik minuman maupun makanan mereka disajikan dengan tampilan yang artistik sehingga sangat cocok untuk update Instastory di Instagram. Jadi, tak hanya menawarkan minuman dan makanan yang enak, Revolver Espresso juga menyajikannya dengan tampilan yang menarik.

Baca juga: Ritatkala Cafe Kintamani

Harga Menu Revolver Espresso Bali

Harga Menu Revolver Espresso Bali
Harga Menu Revolver Espresso Bali, Picture by @revolver.bali

Sebelum datang langsung ke sana sebaiknya Anda melihat daftar menu minuman dan makanannya dulu. Agar bisa memilih jenis minuman dan makanan yang tepat tanpa perlu berpikir lama saat memesan di sana. Berikut ini daftar menu makanan dan minuman di Revolver Bali Canggu beserta harganya.

Sweets

Revolver Espresso menyediakan berbagai pilihan menu camilan manis yang cocok dijadikan sebagai teman ngopi. Berikut ini daftar menu camilan manis yang bisa dipesan:

Nama MenuHarga
Revolver’s Famous Carrot Cake SandwichRp40.000
Banana Bread Rp35.000
Revolver TiramisuRp50.000
PavlovaRp60.000
Apple & Cinnamon Tarte TartinRp60.000

Sides   

Selain camilan manis Revolver Canggu menu juga menyediakan makanan lain yang tak kalah enak, di antaranya adalah:

Nama MenuHarga
Mushrooms, Avocado, Bacon, Beef SausageRp25.000
Hash Brown, Grilled TomatoRp25.000
Halloumi, Smoked SalmonRp40.000
Extra Egg Rp15.000
Waffle FriesRp50.000

Menu utama Revolver Espresso adalah minuman kopi dengan berbagai varian, berikut ini daftar menu minuman selengkapnya:

Nama MenuHarga
BlackRp30.000
WhiteRp35.000
FilterRp40.000
ScoopsRp45.000
Coffee ShakeRp45.000
Frappuccino Rp55.000
Hot or Iced TeaRp30.000
Hot or Iced ChocolateRp30.000
Ice Latte BottleRp45.000
Cold Brew BottleRp40.000
Chai Latte Rp35.000
Matcha LatteRp35.000

Mineral Water

Jika, sedang menghindari minuman kopi Revolver Espresso juga menyediakan air mineral berkualitas, di antaranya adalah:

Nama MenuHarga
Balian Water ukuran S Rp45.000
San PellegrinoRp45.000
House Carafe Sparkling Water 800mlRp45.000
SodasRp25.000

Beer

Bagi yang suka minum beer Revolver Espresso Bali juga menyediakan minuman ini, berikut daftar menunya:

Nama MenuHarga
BintangRp40.000
San MiguelRp45.000
Kura Kura Island Ale Rp69.000
SapporoRp75.000

Classic Cocktails

Tak hanya beer, mereka juga memiliki menu minuman cocktail dengan berbagai varian, berikut daftar menunya:

Nama MenuHarga
Aperol SpritzRp120.000
NegroniRp120.000
AmericanoRp120.000
Milano – TorinoRp120.000
Whiskey SourRp120.000
Old FashionedRp120.000
Dry / Wet / Dirty MartiniRp120.000
MargaritaRp120.000

Jam Buka Revolver Espresso

Jam Buka Revolver Espresso
Jam Buka Revolver Espresso, Picture by @revolver.bali

Revolver Espresso buka mulai pukul 07.00 pagi waktu setempat hingga malam hari. Anda bisa menikmati kopi sambil berbincang-bincang dengan teman atau keluarga di sana. Tempat ini juga cocok untuk Anda yang ingin nge-date dengan pasangan.

Baca juga: Pison Coffee Ubud Bali

Fasilitas Revolver Espresso

Fasilitas Revolver Espresso
Fasilitas Revolver Espresso, Picture by @nicschua_

Tak hanya menawarkan berbagai pilihan menu yang enak, Revolver Espresso juga menyediakan fasilitas yang lengkap di antaranya adalah:

  • Jaringan Wifi
  • Spot foto Instagramable
  • Toilet
  • Area parkir
  • Ruangan AC
  • Dan fasilitas lainnya

Lokasi Revolver Espresso

Lokasi Revolver Espresso
Lokasi Revolver Espresso, Picture by @nicschua_

Revolver Espresso tersedia dua cabang gerai yang bisa dipilih, yaitu Revolver Bali Canggu dan Revolver Seminyak berikut dua alamat selengkapnya:

  • Revolver Espresso Seminyak terletak di Jalan Kayu Aya Gang 51, Seminyak
  • Revolver Espresso Canggu terletak di Jalan Nelayan Nomor 5, Canggu

Jika, Anda tertarik pergi ke Revolver Espresso Bali sebaiknya tetap patuhi protokol kesehatan agar tetap aman, jangan lupa abadikan momen ke media sosial saat di sana. Dengan harga yang terjangkau Anda sudah bisa menikmati makanan enak dan suasana yang nyaman.