Lokasi & Harga Menu Kopi Ingkar Janji Kulon Progo Review

Kopi Ingkar Janji Kulon Progo – Tempat nongkrong kekinian dengan pemandangan hamparan perbukitan dan juga pegunungan yang sekarang ini semakin populer. Tempat dengan model atau desain tersebut sekaran ini telah semakin banyak terdapat diberbagai daerah, Contohnya saja salah satunya yang berada di Kabupaten Kulon Progo Yogyakarta.

Mempunyai lokasi dan tempat yang memiliki pemandangan alam yang mempesona, Tidak heran lagi akhir – akhir ini kawasan di Kulon Progo ini mulai ramai di perbincangkan dan di kunjungi.

Spot Kopi Ingkar Janji Kulon Progo
Spot Kopi Ingkar Janji Kulon Progo, Picture by @anna8212

Sekarang ini Kulon Progo Jogja ini kembali menghadirkan tempat nongkrong asik dan menyenangkan yang tidak kalah menariknya untuk Anda kunjungi. Tempat ini mempunyai nama Kopi Ingkar Janji Kulon Progo, yaitu merupakan sebuah tempat nongkrong baru yang cocok dijadikan tempat nongkrong santai, bercengkrama bersama teman, pasangan dan keluarga Anda.

Dengan hadirnya Kopi Ingkar Janji Kulon Progo ini pastinya akan meramaikan wisata kuliner di Area Daerah Istimewa Yogyakarta. Berikut ini akan di bahas mengenai daya tarik, daftar Menu, Lokasi dan Jam buka Kopi Ingkar Janji di Kulon Progo Jogja.

Daya Tarik Kopi Ingkar Janji Kulon Progo.

Kopi Ingkar Janji di Kulon Progo ini merupakan salah satu tempat nongkrong yang sekaligus tempat wisata di Kulon Progo yang mulai ramai dikunjungi terutama para penikmati kopi.

Sebuah tempat ngopi atau tempat nongkrong yang menyuguhkan ruang terbuka atau outdoor yang terbilang memiliki area yang luas. Bagi Anda yang suka nongkrong, Kopi Ingkar Janji kulon progo ini bisa dijadikan wisata destinasi utama yang asyik untuk Anda kunjungi.

Kopi Ingkar Janji Indoor
Kopi Ingkar Janji Indoor, Picture by @ingkarjanjikopi

Pada saat Anda sampai disana Anda tidak hanya sekedar menikmati menu yang bermacam – macam yang sudah tersedia, Akan tetapi juga sekaligus Anda dapat menyaksikan pemandangan alam contohnya saja hamparan persawahan dan perbukitan hijau yang indah ketika Anda melihatnya.

Sebuah tempat nongkrong outdoor yang menyajikan panorama sekitar yang mempesona, tentu sangat rekomended untuk dijadikan tempat liburan bersama keluarga, teman dan pasangan.

Tidak hanya area outdoornya saja yang menarik, di Kopi Ingkar Janji Kulon Progo ini juga tersedia ruangan indoor yang mempunyai konsep seperti rumah joglo. Nuansa etnik dan juga nuansa Tradisional akan didapatkan jika Anda mengunjungi tempat nongkrong di Kulon Progo ini.

Ngopi Di Kopi Ingkar Janji
Ngopi Di Kopi Ingkar Janji, Picture by @anasssiia

Daftar Menu Kopi Ingkar Janji Kulon Progo.

Menu yang di sediakan oleh Kopi Ingkar Janji kulon Progo ini terbilang beranekaragam. Di tempat ini tersedia aneka menu makanan dan juga menu minuman khas Jogja dengan harga yang terbilang cukup terjangkau untuk semua kalangan. Mulai dari menu Nasi sayur sepuasnya hingga sampai Gorengan. Berikut ini Harga dan menu yang sudah di sediakan di tempat ini:
Kopi Ingkar Janji
Kopi Ingkar Janji, Picture by @ingkarjanjikopi

Menu Minuman Kopi Ingkar Janji: 

  • Teh Manis : Panas Rp3.000,- Dingin Rp4.000,-
  • Jeruk : Panas Rp4.000,-  Dingin Rp5.000,-
  • Teh Tawar : Panas Rp3.000,- Dingin Rp4.000,-
  • Teh Tarik : Panas Rp6.000,- Dingin Rp7.000,-
  • Teh Telang : Panas Rp6.000,- Dingin Rp7.000,-
  • Lemon Tea : Panas Rp6.000,- Dingin Rp7.000,-
  • Kunir Asem : Panas Rp6.000,- Dingin Rp7.000,-
  • Milo : Panas Rp6.000,- Dingin Rp7.000,-
  • Capucino Menoreh : Panas Rp15.000,- Dingin Rp16.000,-
  • Teh Poci : Rp8.000,-
  • Kopi Tubruk : Rp8.000,-
  • Kopi Turki : Rp8.000,-
  • Kopi V60 : Rp10.000,-
  • Kopi Vietnam Drip : Rp12.000,-
  • Kopi Ingkar Janji : Rp15.000,-
  • Air Mineral : Rp3.000,-
  • Air Es : Rp2.000,-
Baca Juga  La Tir Coffee Yogyakarta Harga Menu, Lokasi, Daya Tarik & Fasilitas

Menu Snack Kopi Ingkar Janji: 

  • Pisang Goreng isi 2 : Rp6.000,-
  • Geblek isi 6 : Rp6.000,-
  • Mendoan isi 4: Rp6.000,-
  • Singkong Goreng isi 6: Rp6.000,-
  • Jadah Goreng / Bakar isi 2: Rp6.000,-

Menu Makanan Kopi Ingkar Janji: 

  • Nasi Sayur Sepuasnya : Rp10.000,-
  • Jenang Ingkar Janji : Rp10.000,-
  • Tempe Garit : Rp2.000,-
  • Tempe Bacem : Rp3.000,-
  • Tahu Bacem : Rp3.000,-
  • Pindang : Rp2.500,-
  • Ceker : Rp2.500,-
Kopi Ingkar Janji Outdoor
Kopi Ingkar Janji Outdoor, Picture by @umimmakhusna

Fasilitas Kopi Ingkar Janji Kulon Progo.

Sudah pasti untuk sekelas tempat nongkrong seperti ini mempunyai fasilitas yang cukup lengkap, Kopi Ingkar Janji Kulon Progo ini telah mempersiapkan fasilitas demi kenyamanan dan kepuasan untuk para pengunjung yang ingin berkunjung ke tempat ini. Berikut ini fasilitasnya:
  • Area Parkir
  • Mushola
  • Toilet
  • Akses Internet
  • Live Music
  • dan masih banyak lagi lainnya.

Lokasi Kopi Ingkar Janji Kulon Progo.

Untuk alamat dan rutenya Kopi Ingkar Janji kulon progo ini berada di Jalan Raya Kaligesing No.17 Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta. Mengenai akses menuju tempat ini cukup mudah dan tidak jauh dari pusat kota Jogja, Anda hanya berjarak sekitar 23 km dan hanya membutuhkan waktu perjalanan sekitar 30 menit.
Kopi Ingkar Janji Kulon Progo
Kopi Ingkar Janji Kulon Progo, Picture by @ingkarjanjikopi
Jika Anda kebingungan mengenai lokasi tersebut, kami akan membantu Anda dengan cara memberikan link rute menuju Kopi Ingkar Janji Kulon Progo tersebut. Caranya Anda hanya perlu mengklik link berikut ini GoogleMaps.

Jam Buka Kopi Ingkar Janji Kulon Progo.

Untuk Jam buka Kedai Kopi Ingkar Janji Kulon Progo Jogja ini dimulai pada pukul 09.00 hingga pada pukul 21.00 WIB di  setiap harinya. Jadi jika kalian ke tempat ini sebaiknya perhatikan jam buka dan tutupnya, sehingga pada saat kalian ke sini kalian tidak kecewa.
Kopi Ingkar Janji Best View
Kopi Ingkar Janji Best View, Picture by @ingkarjanjikopi
Jika Anda berkunjung ke tempat ini sebaiknya Anda tetap mematuhi protokol kesehatan, dengan cara memakai masker, mencuci tangan dan tetap menjaga jarak. Terimakasih sudah bersedia berkunjung ke suwatu.com semoga informasi yang kami berikan dapat berguna untuk Anda.