Lokasi & Harga Tiket Masuk Little Venice Kota Bunga Cianjur

Little Venice Kota Bunga Cianjur – Kota Cianjur Jawa Barat ini banyak menghadirkan tempat – tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi dan unik – unik, dan juga beberapa tempat di Kota tersebut menjadi viral dan populer di Cianjur atau Jawa Barat, contohnya saja seperti tempat wisata Kebun Raya Cibodas Cianjur tempat tersebut ramai dikunjungi oleh wisatawan dan Kopi Kabut Sevillage yang jarang sekali sepi pengujung.

Nah beberapa tempat seperti itu di Kota Cianjur ini ramai dikunjungi, yang tidak kalah menariknya lagi Kota ini menghadirkan tempat wisata yang mungkin satu – satunya di jawa barat, yang bernama Little Venice Kota Bunga Cianjur, tempat wisata apa itu Little Venice Kota Bunga tersebut nah untuk Anda yang menginginkan untuk berliburan ke keluar negeri yang pastinya dikarenakan keindahan kotanya dan memiliki suasana yang berbeda dari negara indonesia.

Villa Estate Kota Bunga
Villa Estate Kota Bunga, Picture by @damar_christyawan

Sekarang ini Anda tidak perlu jauh – jauh ke luar negeri, karena di indonesia khususnya di jawa barat ini terdapat tempat yang memberikan suasana seperti Anda berada di luar negeri, terdapat juga beberapa replika kota yang ada di luar negeri tersebut. Contohnya saja seperti tempat wisata yang ada di Kota Cianjur ini Little Vanice Kota Bunga Cianjur, Tentunya seperti namanya tempat wisata ini memberikan pemandangan dan suasana seakan – akan Anda berada di Kota Venice Italia.

Wah sungguh menarik dan unik ya, oleh karena itu suwatu.com akan mengulas beberapa hal yang perlu Anda ketahui tentang tempat wisata yang menarik ini mulai dari Daya Tarik, Harga tiket masuk, fasilitas, jam operasional dan lokasinya. Tentunya hal yang awal akan kami ulas yaitu daya tariknya yang membuat tempat ini ramai dikunjungi dan ramai di perbincangkan di media sosial contohnya instagram dan tiktok, berikut ini penjelasannya.

Daya Tarik Little Venice Kota Bunga Cianjur

Daya tarik yang dimiliki Little Venice Kota Bunga Cianjur ini yang pertama tempat wisata ini memiliki arsitektur dengan konsep yang di buat sedemikian rupa seakan ketika Anda berada di tempat ini akan seperti berada di italy bahkan lokasi wisata Little Venice Kota Bunga terdapat juga sungai yang dapat di lalui oleh gondola tentunya juga lengkap dengan pendayung gondola yang juga memakai kostum seperti yang ada di italy.

Untuk Anda yang belum mengetahui apa itu gondola?, jadi  gondola itu merupakan sebuah perahu dayung yaitu merupakan khas Venesia Italy, yang tentunya akan semakin menarik jika Anda mencoba menaikinya. Little Venice Kota Bunga Cianjur di Jawa Barat ini terdapat banyak spot foto yang menarik di setiap sudut bangunannya pastinya juga instagramable dan cocok untuk Anda yang ingin berfoto bersama keluarga, teman, maupun pasangan Anda, Jadi apakah Anda siap mengabadikan moment terbaik Anda di tempat ini, jangan lupa berpakaian seperti Anda sedang berlibur agar foto Anda akan semakin terasa konsep liburannya.

Little Venice Kota Bunga
Little Venice Kota Bunga, Picture by @awanikhwan

Tentunya di tempat ini Anda tidak hanya berfoto, tempat wisata ini juga terdapat banyak sekali wahana permainan yang sudah di persiapkan oleh pengelola contohnya saja tadi seperti adanya Perahu Bebek, Sepeda Air, Gondola perahu mississipi, Perahu Naga dan masih banyak lagi wahana yang dapat Anda coba di tempat wisata ini.

Tempat ini juga sering di pakai untuk sesi photo prewedding, tentunya Anda akan di kenakan biaya khusus untuk Anda yang ingin photo prewedding disini, Jadi biaya khusus tersebut jika Anda menggunakan 1 lokasi foto Anda akan dikenakan biaya yaitu sebesar Rp1.000.000,- sedangkan jika Anda menggunakan 2 lokasi foto yaitu Anda akan dikenakan biaya sebesar Rp1.500.000,- tentunya foto prewedding Anda akan semakin berkesan jika mengabadikan moment indah Anda disini. Selanjutnya kami akan menginformasikan tentang tiket masuk Little Venice Kota Bunga Cianjur ini, berikut penjelasannya.

Baca Juga  Kedai Kopi Handoko Bogor Harga Menu, Lokasi, Daya Tarik & Fasilitas Terbaru

Harga Tiket Masuk Little Venice Kota Bunga Cianjur

Untuk tiket masuk atau HTM Little Venice Kota Bunga Cianjur yang ada di Jawa Barat ini Anda akan di kenakan biaya masuk sebesar Rp25.000,- untuk dewasa dan untuk anak – anak Anda akan dikenakan biaya sebesar Rp20.000,- pada hari biasa,  sedangkan untuk hari weekend dan pada libur nasional harga tiketnya akan berubah menjadi sebesar Rp40.000,- untuk dewasa dan untuk anak-anak yaitu sebesar Rp30.000,- Berikut ini merupakan daftar harga tiket masuk dan biaya wahana yang tersedia di Little Venice Kota Bunga Cianjur:

TIKET MASUK & TIKET WAHANA HARGA
Tiket Masuk Little Venice Kota Bunga (Weekdays) 25.000,- (Dewasa) / 20.000,- (Anak)
Tiket Masuk Little Venice Kota Bunga (Weekend & Hari Libur) 40.000,- (Dewasa) / 30.000,- (Anak)
Wahana Gondola 15.000,- /orang
Wahana Sepeda Air kecil 20.000,- /orang
Wahana Perahu Naga 15.000,- /orang
Wahana Sepeda Air Besar 40.000,- /orang
Wahana Banana Boat 25.000,- /orang
Wahana Perahu Bebek Kecil 40.000,- /orang
Wahana Perahu Bebek Besar 80.000,- /orang
Wahana Brake The Plate 15.000,- /token
Wahana Rumah Midway 15.000,- /token
Wahana Perahu Bebek Motor 15.000,- /orang
Wahana Battery Car 10.000,- /koin
Wahana Kapal Misisipi 15.000,- /orang
Wahana Sniper 15.000,- /40 butir peluru

Fasilitas Little Venice Kota Bunga Cianjur

Tentunya tempat wisata seperti Little Venice Kota Bunga Cianjur ini mempunyai fasilitas yang cukup lengkap seperti tempat tempat nongkrong atau wisata seru pada umumnya di daerah Cianjur Jawa Barat. Little Venice Kota Bunga Cianjur Sudah mempersiapakan fasilitas yang terbilang lengkap sehingga Anda nyaman berada di sini. Mulai dari Area parkir yang cukup luas hingga terdapat spot foto menarik dan unik. Berikut ini deretan Fasilitas umum yang tersedia:

  • Area Parkir
  • Mushola
  • Toilet
  • Smoking Area
  • Kolam Renang
  • Spot Foto
  • Lapangan Tenis
  • Arena Fantasi
  • Taman Bermain
  • Aktivitas Seru
  • Wahana Menarik
  • Fasilitas Protokol Kesehatan
Little Venice Kota Bunga Cianjur
Little Venice Kota Bunga Cianjur, Picture by @santhiaprilia_

Jam Buka Little Venice Kota Bunga Cianjur

Untuk jam buka atau jam operasional Little Venice Kota Bunga Cianjur ini mulai buka pada pukul 09.00 hingga tutup pada pukul 18.00 WIB di setiap hari kecuali pada hari senin dikarenakan Libur. Jadi Anda dapat berkunjung pada hari tersebut, sesuai dengan kebutuhkan Anda.

SENIN – JUMAT 09.00 – 16.30 WIB
SABTU – MINGGU 08.30 – 18.00 WIB

Lokasi Little Venice Kota Bunga Cianjur

Untuk lokasi Little Venice Kota Bunga Cianjur ini berlokasi di daerah Batulawang, Kec. Cipanas, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat 43253. Jika Anda dari arah pusat kota cianjur Anda berjarak sekitar 26,7 km dan membutuhkan waktu sekitar 1 jam 5 menit untuk sampai di tempat pariwisata tersebut. Jika Anda masih bingung dengan rute untuk menuju lokasi tempat pariwisata tersebut kami akan membantu Anda dengan cara silahkan Anda klik link berikut ini GoogleMaps link tersebut sudah di setting mengarah ke lokasi tempat wisata tersebut.

Villa Estate Cianjur Jawa Barat
Villa Estate Cianjur Jawa Barat, Picture by @chitraachiet

Jika Anda berkunjung ke Little Venice Kota Bunga Cianjur Terbaru jangan lupa tetap mematuhi protokol kesehatan dengan cara Anda tetap memakai masker, menjaga jarak dan juga mencuci tangan atau Anda dapat membawa hand sanitizer sebelum menuju lokasi tempat wisata ini, tetap selalu jaga kesehatan keluarga Anda.

Villa Estate Kota Bunga Cianjur
Villa Estate Kota Bunga Cianjur, Picture by @damar_christyawan

Terimakasih Anda sudah berkunjung ke blog kami suwatu.com Anda dapat melihat artikel yang menarik lainnya pada bagian bawah artikel ini yang merupakan artikel terkain di daerah atau kawasan Cianjur. Kami minta maaf apabila dalam penulisan artikel tentang Little Venice Kota Bunga Cianjur ini ada kesalahan, jika terjadi akan kami usahakan secepatnya untuk memperbaikinya.