Lokasi & Harga Tiket Masuk Palemboko Sentul Farm Field Bogor

Palemboko Sentul Farm Field Bogor – Kota Bogor merupakan daerah perkotaan yang sangat terkenal dengan sebutan kota hujan. Kota Bogor yang mempunyai hawa sejuk dingin dan menyegarkan memang memiliki banyak tempat wisata seperti curug atau air terjunnya. Banyak terdapat curug di kota ini yang banyak di kunjungi juga, akan tetapi kota ini menyimpan tempat wisata keluarga yang tak kalah dengan curug yang mempesona itu, tempat hidden ini tidak boleh Anda  lewatkan untuk wisata keluarga Anda.

Admin kali ini akan memberikan rekomendasi wisata keluarga yang tentu saja dengan pemandangan yang menyegarkan. Tempat ini bernama Palemboko Sentul Farm Field Bogor, tempat ini menurut kami sangat istimewa untuk watunya kumpul bersama keluarga tercinta.

Area Camping Palemboko Sentul Farm Field
Area Camping Palemboko Sentul Farm Field, Picture by @palemboko_sentul

Palemboko Sentul Farm Field di Kota Bogor ini merupakan salah satu objek wisata di Kota Bogor yang cocok untuk yang bosan dengan suasana perkotaan. Dengan hadirnya tempat wisata ini tentu saja menambah pilihan liburan para warga Kota Bogor hingga wisatawan mancanegara yang berkunjung kesini. Palemboko Sentul Farm Field Bogor ini sebuah wisata yang menggabungkan antara pemandangan alam yang mempesona, wisata kuliner yang beraneka ragam, dan wisata adventure yang menantang.

Berkunjung di Palemboko Sentul Farm Field yang berlokasi di dataran tinggi area perbukitan yang tentunya memiliki udara yang sejuk dengan panorama yang indah. Keindahan alam perbukitan ditempat ini di balut dengan lampu sendu yang membuat suasana semakin menenangkan dan juga menyegarkan, ketika berkunjung kesini.

Taman Palemboko Sentul Farm Field
Taman Palemboko Sentul Farm Field, Picture by @babehmakan30

Daya Tarik Palemboko Sentul Farm Field Bogor.

Palemboko Sentul Farm Field Bogor ini hadir dengan menawarkan konsep pedesaan Sunda. Jika Anda berkunjung ke tempat ini Anda akan disuguhi pemandangan bangunan – bangunan tradisional berbahan bambu. Tidak hanya itu Anda juga akan diberikan fasilitas yang sudah tersedia di tempat ini dan beragam aktifitas yang semakin menarik di sini.

Tidak hanya itu saja yang membuat daya tarik tempat ini, pada saat Anda datang ke tempat ini sejauh mata Anda memandang akan tampak dengan jelas pemandangan Gunung Salak yang begitu megah. Tidak heran jika objek wisata Palemboko Sentul Farm Field Bogor ini sangat cocok dijadikan tempat menghilangkan penat di pikiran karena terlalu lama di daerah perkotaan. Pastinya Palemboko Sentul Farm Field di bogor ini menawarkan banyak pilihan aktifitas yang menarik bagi wisatawan yang berkunjung.

Sejuknya Palemboko Sentul Farm Field Bogor
Sejuknya Palemboko Sentul Farm Field Bogor, Picture by @palemboko_sentul

Contohnya saja adalah wahana kolam renang yang sudah tersedia di tempat ini, Jika Anda berkunjung kesini Anda dapat merasakan berenang sambil menikmati udara sejuk dan pemandangan Gunung Salak dari kejauhan, yang semakin menambah indahnya berada disini.

Palemboko Sentul Farm Field ini juga mempunyai camping ground dan beberapa jenis wahana permainan contohnya semacam panahan, paintball, outbound dan lainnya. Tidak heran jika tempat wisata ini juga sangat cocok untuk anak-anak, jadi mereka kesini dapat bermain sepuasnya. Sambil menikmati indahnya dan segarnya pemandangan di Palemboko Sentul Farm Field Anda bisa memesan minuman dan makanan khas Sunda karena di tempat ini juga memiliki caffe.

Sambil menikmati hidangan makanan dan juga minuman, serta menikmati memandang keindahan alam yang mempesona tentu saja akan mendapatkan sensasi dan pengalaman yang berbeda untuk Anda. Berada di Palemboko Sentul Farm Field Bogor ini Anda tidak perlu khawatir jika kebingungan mencari penginapan soalnya di tempat ini sudah menyiapkan penginapan untuk para wisatawan yang berkunjung dari luar kota Bogor.

Penginapan Palemboko Sentul Farm Field
Penginapan Palemboko Sentul Farm Field, Picture by @palemboko_sentul

Di Palemboko Sentul Farm Field Bogor ini tersedia dua jenis penginapan yaitu rumah kayu semacam guest house atau villa yaitu dengan material berbahan kayu tidak hanya itu ada juga penginapan berupa rumah kotak yang mempunyai kapasitas 4 orang, Jika kalian ingin menggunakan tenda, di tempat ini juga sudah tersedia area camping ground.

Fasilitas Palemboko Sentul Farm Field Bogor.

Berbicara masalah fasilitas sebenarnya mirip – mirip dengan tempat wisata populer di Kota Bogor, Palemboko Sentul Farm Field Bogor ini juga telah mempunyai fasilitas yang cukup lengkap untuk kenyamanan para pengunjung yang ingin berkunjung ke tempat ini, Berikut ini fasilitas yang tersedia di Palemboko Sentul Farm Field:

  • Wahana Permainan
  • Spot Foto
  • Cafe
  • Outbound
  • Paintball
  • Offroad adventure
  • Archery
  • Area Parkir
  • Toilet
  • Mushola
  • Gazebo
  • Kolam Renang
  • Penginapan
  • dan masih banyak lagi lainnya
Menikmati Pemandangan Di Palemboko Sentul Farm Field
Menikmati Pemandangan Di Palemboko Sentul Farm Field, Picture by @tiar_tiarto

Tiket Masuk Palemboko Sentul Farm Field Bogor.

Tiket masuk untuk masuk area Palemboko Sentul Farm Field Bogor ini cukup terbilang terjangkau. Berikut ini HTM atau tiket masuk untuk masuk kawasan Palemboko Sentul Farm Field Kota Bogor:

  • HTM: Rp10.000 (min. 3 tahun keatas)
  • TIket Sepeda wisata: Rp10.000
  • Tiket Kolam renang : Rp15.000
  • Parkir sepeda motor: Rp5.000
  • Parkir mobil: Rp10.000
  • Paket Piknik: Rp175.000/pax
  • Paket Camping : Rp225.000/pax
  • Paket Edukasi: Rp150.000/pax
  • Paket Fullboard Rp300.000/pax
  • Paket outbound one day : Rp350.000/pax

Harga Penginapan Palemboko Sentul Farm Field Bogor.

Bagi Anda yang ingin menginap di Palemboko Sentul Farm Field Bogor ini, Anda perlu mengeluarkan dana kisaran harga  adalah sebagai berikut ini:

  • Tenda Camping: Rp250.000 kap 4 orang
  • Glamping/unit Rp600.000  kap. 4 orang
  • Family Camping: Rp600.000 kap 4 orang

Mengenai harga tempat penginapan tersebut sudah terbilang cukup murah jika dibandingkan dengan apa yang Anda peroleh jika berkunjung kesini, tidak kalah menarik dengan puncak Kota Bogor ataupun Kota Bandung.

Kolam Renang Palemboko Sentul Farm Field
Kolam Renang Palemboko Sentul Farm Field, Picture by @babehmakan30

Lokasi Palemboko Sentul Farm Field Bogor.

Lokasi objek wisata Pelomboko Sentul Farm Field Bogor ini berada di jalan Cijayanti, Kec. Babakan Madang, Bogor, Jawa Barat. Untuk rutenya cukup terbilang mudah dijangkau, karena tidak jauh dari pusat Kota Bogor. Hanya berjarak sekitar 23km dari pusat Kota Bogor dan hanya membutuhkan waktu perjalanan sekitar 45 menit. Jika Anda masih bingung dengan alamat tersebut berikut ini kami berikan link untuk menuntun Anda ke lokasi tersebut, silahkan klik link ini GoogleMaps.

Palemboko Sentul Farm Field
Palemboko Sentul Farm Field, Picture by @iqlimaverliant

Jika Anda berkungjung ke tempat ini tetap patuhi protokol kesehatan ya, dengan cara memakai masker, dan tetap jaga jarak serta protokol kesehatan lainnya, apabila kurang enak badan sebaiknya istirahat dulu, semoga informasi yang kami berikan dapat memberikan Anda gambaran sebelum berkunjung ke tempat ini, Terimakasih sudah bersedia berkunjung ke blog suwatu.com, jangan lupa tetap jaga kesehatan Anda.